Minggu, 11 Desember 2016

Pengertian Ms.Word


Microsoft Word adalah sebuah perangkat lunak atau program aplikasi pengolah data berupa huruf atau angka yang dipergunakan untuk keperluan bisnis, pekerjaan, pembuatan laporan, pembuatan dokumen, makalah, skripsi atau hal lain yang berkaitan dengan tulis menulis yang dikembangkan oleh Perusaan Microsoft.

Microsoft Word itu sendiri merupakan produk andalan microsoft yang sangat banyak digunakan oleh mayoritas pengguna komputer/laptop di dunia. Kehadiran Microsoft Word memberikan banyak perubahan di era digital sekarang ini. 

Mesin ketik yang dulu lazim digunakan sekarang sudah tergantikan oleh Microsoft Word ini. Kita dapat dengan mudah membuat dokumen, menyimpannya, dan bisa langsung dicetak (print) kapan saja sesuai kehendak kita.

Jadi seandainya dokumen (dalam bentuk kertas) itu hilang, maka kita dapat dengan mudah untuk membuat hardcopy dengan mencetaknya. Untuk mengoperasikan program aplikasi ini juga tidak sulit bahkan mudah untuk pengguna baru.

Sejarah Microsoft Word


Microsoft Word dirilis pertama kali pada tanggal 25 Oktober 1983 oleh IBM PC. Microsoft Word adalah program pertama yang dapat menampilkan cetak tebal dan cetak miring pada IBM PC. Kala itu dunia pengolah kata dikuasai ( sangat digemari ) oleh WordStar dan WordPerfect.

Versi Word for Macintosh, Word 3.0 dirilis pada tahun 1987 yang sebagian besar fiturnya memiliki banyak gangguan/bug. Beberapa bulan setelah dirilisnya Word 3.0, Microsoft mengganti versi menjadi Word 3.1 yang lebih stabil.

Lalu pada tahun 1989, microsoft merilis Word 4.0 dan menjadi versi yang sangat sukses karena tingkat ke stabilannya. Dan pada tahun ini juga, Microsoft Word memasuki sistem operasi windows (merilis Word for Windows) dengan patokan harga senilai $500.

Di tahun berikutnya, penjualan produk  word ini terus melambung hingga akhirnya Microsoft mulai merajai dunia pengolah kata.

Hingga saat ini, versi terbaru dari Microsoft Word adalah Microsoft Word 2013, menggantikan versi sebelumnya yaitu Microsoft Word 2007 dan 2010. Tampilan di Microsoft Word 2013 juga terkesan lebih elegan dan lebih baik


sumber: http://www.siswamaster.com/2015/10/pengertian-dan-fungsi-microsoft-word.html
Share:

0 komentar:

Posting Komentar

Burung

animasi blog

Popular Posts

Recent Posts

Unordered List

Pages

Diberdayakan oleh Blogger.